Cara Mencari Data Stock Split di IDX

Cara Mencari Data Stock Split di IDX

Banyak rekan-rekan yang ingin mencari data aksi korporasi perusahaan untuk kepentingan analisa saham dan lain-lain, namun mungkin anda bingung mencari data perusahaan yang melakukan aksi korporasi secara lengkap dari range / rentang waktu tertentu. 

Sebenarnya ada banyak situs yang memberikan informasi tentang perusahaan yang melakukan stock split. Akan tetapi, tidak banyak situs yang memberikan informasi stock split yang lengkap, seperti data lengkap perusahaan yang melakukan stock split dalam rentang waktu tertentu. 

Namun, anda bisa mencarinya melalui situs www.idx.co.id. Berikut langkah-langkah cara mencari data stock split di IDX: 

1. Buka situs www.idx.co.id 

2. Masuk ke menu Perusahaan Tercatat --> pilih Aksi Korporasi. Untuk lebih detailnya perhatikan gambar berikut: 

Cara mencari data stock split di IDX
3. Pada menu Aksi Korporasi, pilih Tipe Aksi-nya Stock Split. Perhatikan gambar berikut: 


Jadi di situs IDX, melalui menu Aksi Korporasi ini, anda bisa memilih data-data aksi korporasi, bukan hanya stock split. Anda bisa menampilkan data perusahaan yang melakukan righ issue, menerbitkan waran, reverse stock split dan lain-lain. 

4. Setelah itu, pilih rentang periode yang anda inginkan. Perhatikan tampilan IDX berikut:  


Anda bisa memilih rentang periode stock split, misalnya selama 1 tahun penuh. Ketika anda memilih rentang periode 1 tahun penuh, maka situs IDX akan menampilkan semua perusahaan yang melakukan stock split pada periode yang anda pilih. 

Pada contoh diatas, saya mencoba menampilkan perusahaan2 yang melakukan stock split selama 1 tahun mulai 1 Januari 2019 - 31 Desember 2019, dan muncullah data seluruh perusahaan yang melakukan stock split di periode tersebut (lihat tanda lingkaran ungu). 

Pada situs IDX, yang ditampilkan adalah Tanggal stock split, kode emiten, jumlah aksi korporasi (saham), dan jumlah total. Di situs IDX, tidak menampilkan tanggal cum date dan ex date aksi korporasi stock split. 

Untuk mencari tanggal cum date dan ex date (jika anda butuh), maka anda bisa mencarinya di situs RTI.co.id atau Britama.com. Itulah cara mencari data stock split di IDX. Semoga bermanfaat untuk rekan-rekan.  


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

Perlukah Mendalami Analisa Bandarmologi Saham?

Perlukah Mendalami Analisa Bandarmologi Saham?

Saya cukup banyak menerima pertanyaan rekan-rekan trader tentang bandarmologi saham. Banyak sekali request dari rekan-rekan trader untuk membahas analisa2 bandarmologi lebih dalam, termasuk request2 untuk membuat software khusus untuk deteksi bandarmologi. 

Dan uniknya, mayoritas trader yang masih pemula, bahkan yang baru beberapa minggu trading saham, ingin bisa langsung menerapkan ilmu dan praktik bandarmologi tersebut.

Well, sebenarnya di Saham Gain ini, saya sudah pernah menuliskan beberapa analisa bandarmologi. Anda bisa dan pahami artikel2 saya disini: Bandarmologi Saham. 

Namun saya sarankan pada anda, agar anda yang benar2 ingin serius belajar saham, hendaknya anda memulai dengan mempelajari analisa teknikal. Analisa teknikal berarti adalah kemampuan anda untuk membaca GRAFIK SAHAM. 

Dengan membaca grafik saham (ANALISA TEKNIKAL), anda bisa mengetahui banyak hal:

- Tren suatu suatu (apakah saham cenderung naik, turun atau sideways)
- Mengetahui saham yang sudah terlalu mahal atau sudah murah / diskon 
- Mengetahui titik-titik krusial (support-resisten) saham yang bisa dijadikan acuan
- Mengetahui pola / kecenderungan psikologis pasar saat itu (analisa candlestick)
- Mengetahui batas harga untuk melakukan take profit 
- Mengetahui kekuatan permintaan dan penawaran harga saham (bid-offer)
- Mengetahui kecepatan, fluktuatif, likuiditas saham

Masih banyak lainnya yang tidak bisa saya sebutksan satu per satu. Sehingga otomatis kalau anda bisa melakukan analisa teknikal, anda bisa memilih, menganalisa dan menentukan saham-saham yang bakalan naik maupun koreksi.  Baca juga: Praktik Analisa Teknikal Pemula - Expert. 

Kunci utama agar anda bisa profit konsisten adalah dengan mempelajari analisa teknikal. Nah, bandarmologi tidak mempelajari secara detail analisa-analisa seperti yang saja sebutkan diatas tadi. 

Ilmu bandarmologi, lebih menekankan pada analisa trading dengan melihat pergerakan bandar saham, dan historis harga yang menjadi acuan bandar dalam menaik-turunkan harga saham. Anda bisa baca contoh analisa buyer-seller saham disini: Mendeteksi Bandar Saham dari Buyer-Seller. 

"Tapi Pak Heze, dengan mempelajari gerak-gerik bandar kan, kita bisa mengetahui di harga berapa bandar bakal membeli ataupun jual saham, sehingga kita bisa ikuti apa yang bandar saham inginkan" Celetuk anda 

Benar, namun berdasarkan pengalaman saya, jika anda cuma melakukan analisa bandarmologi, kemungkinan besar anda akan sering tertipu oleh gerak-gerik bandar. Artinya, kemungkinan anda memprediksi saham akan lebih sering. Kenapa demikian?

Perlu anda ketahui, para bandar saham itu memiliki modal yang jauh lebih besar. Bandar saham memiliki informasi-informasi yang lebih cepat daripada anda dan saya. Bandar saham lebih pintar daripada anda dan saya. 

Dengan kata lain, bandar saham tidak akan dengan mudah memasang titik-titik harga akumulasi atau distribusi yang bisa dengan mudah anda tebak dan ikuti. 

Sebagai contoh, jika bandar melakukan akumulasi saham besar2an di harga 500, bukan berarti harga saham bakalan diangkat tinggi setelah itu. Sehingga harga 500 ini menjadi acuan trader ritel untuk beli dan mengikuti apa yang diakumulasi bandar. Sama sekali tidak ada jaminan tersebut. 

Karena seperti yang saya tuliskan tadi: Bandar lebih pintar daripada anda dan saya. Walaupun bukan tidak mungkin bandar saham juga bisa nyangkut (karena team bandar di satu saham bisa lebih dari satu, sehingga bisa terjadi "perang" permintaan dan penawaran), tetapi bandar lebih mengerti titik harga yang bakalan menjadi acuan trader ritel.

Meskipun ada bandar-bandar besar yang melakukan akumulasi dalam jumlah banyak, seringkali saham tidak bergerak naik (justru sebaliknya). Sebaliknya, ketika bandar melakukan distribusi (jual) besar-besaran, sangat mungkin harga saham justru breakout.  

Ini artinya hanya menggunakan analisa bandarmologi berpotensi membuat anda bisa sering salah dalam mengambil posisi trading, meskipun mungkin anda menemukan software2 khusus analisa bandarmologi yang harganya tidak murah, namun sekali perlu anda pahami, bandar tidak mudah memberikan titik-titik harga yang bisa dibaca oleh trader ritel seperti anda dan saya.  

Kedua, analisa bandarmologi juga ada kelemahannya, yaitu anda membutuhkan waktu yang lebih banyak untuk menganalisa saham secara real time. Dalam analisa bandarmologi, anda perlu melihat dengan detail bagaimana bandar bergerak. 

Anda juga perlu menganalisa bagaimana bandar melakukan akumulasi-distribusi, bagaimana gerak-gerik bandar di saham tersebut, titik-titik harga, bandar siapa saja yang memiliki power yang besar di suatu saham dan masih banyak lainnya.  

Ketiga, analisa bandarmologi ini tentu juga tidak simpel. Nah, karena anda perlu banyak mengamati pergerakan bandar, anda perlu melihat pola-pola kecenderungan / gerak-gerik bandar, analisa bandarmologi selain memakan waktu, juga tidak simpel.  

Anda yang tidak punya banyak waktu, tentu saja anda akan kesulitan jika harus terus memantau layar hanya untuk melihat pergerakan bandar. Selain itu, karena bandarmologi tidak simpel analisanya, maka pemula tidak saya sarankan untuk langsung menggunakan analisa tersebut untuk trading. 

Inti dasar analisis saham adalah ANALISIS TEKNIKAL, BUKAN BANDARMOLOGI. Analisa bandarmologi sebenarnya adalah analisa PELENGKAP, bukan analisa utama. Jadi jangan salah persepsi bahwa hanya dengan membaca buyer-seller suatu saham, membaca arah pergerakan akumulasi dan distribusi bandar, anda bakalan bisa untung terus. 

Justru hal sebaliknya yang akan terjadi. Di dalam analisis teknikal sebenarnya anda sudah bisa mendeteksi bandarmologi itu sendiri plus PSIKOLOGIS PASAR, tanpa harus melihat terus-menerus buyer-sellernya. 

Karena di dalam grafik analisis teknikal itu dapat mencerminkan psikologis pasar itu sendiri, dan titik-titik krusial yang bisa menjadi acuan dalam trading. Seperti analisa candlestick, support-resisten, tren semuanya dapat digunakan untuk melihat psikologis pasar dan kecenderungan bullish-bearishnya (naik-turunnya) suatu saham selama kurun waktu tertentu. 

Di satu sisi, analisis teknikal JAUH LEBIH SIMPEL ketimbang analisis bandarmologi. Penggunaan indikator, candlestick jauh lebih mudah diinterpretasikan dan diterapkan untuk trading. 

Jadi anda, terutama pemula, anda perlu paham dulu apa dan bagaimana mempraktikkan analisis teknikal untuk dapat untung di saham. 

Jangan mudah terpengaruh ajakan2 yang mengatakan bisa untung besar hanya dengan lihat pergerakan bandar, bisa untung cepat hanya dengan deteksi bandarmologi, karena praktiknya tidaklah semudah itu. 

Dan satu hal lagi, jangan berharap anda jago bandarmologi, kalau anda belum bisa untung dengan analisis teknikal

Karena di dalam analisis teknikal sudah memuat pergerakan2 bandar, serta psikologis pasar. Nah, kalau anda bingung membaca dan menerapkan analisis teknikal, untung dari analisa bandarmologi hanyalah angan-angan saja. 

Lalu, di manakah pentingnya peran analisa bandarmologi saham Pak Heze? Tanya anda 

Seperti yang saya jelaskan, bahwa analisa bandarmologi itu sifatnya adalah analisa tambahan. Artinya, kalau anda sudah mantap dan bisa untung dari analisa teknikal. Anda juga punya cukup untuk menganalisa saham.. 

Maka, anda boleh perdalam ilmu bandarmologi anda. Jadi, pergerakan buyer-seller bandar ini nantinya bisa anda kombinasikan dengan analisis teknikal / chart saham yang anda amati. 

Tapi kalaupun anda ternyata cuma pakai analisa teknikal, tidak pakai analisa bandarmologi, no problem. Toh, analisa teknikal itu sudah mewakili keseluruhan analisis saham, dengan cakupan yang sangat luas (baik untuk trading jangka pendek, maupun jangka yang agak panjang), serta simpel untuk digunakan.  

Gunakan dulu analisa yang lebih simpel namun terbukti memberikan profit konsisten (analisis teknikal), barulah anda bisa mulai mencoba mendalamai ilmu bandarmologi, sebagai ilmu tambahan.


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

Cara Menganalisis Saham yang Baik

Cara Menganalisis Saham yang Baik

Trading & investasi saham bukan hanya bicara tentang berapa besar profit yang anda peroleh. Di dalam dunia saham, anda harus bisa melakukan analisis saham yang layak, supaya saham-saham yang anda beli bisa membuahkan profit yang maksimal. 

Anda harus paham cara menganalisis saham yang baik. Analisis saham itu bukan hanya sekedar menekan tombol buy dan sell di harga tertentu pada layar online trading. 

Dalam menganalisis saham yang baik, ada beberapa hal penting yang harus anda lakukan, supaya anda tidak salah jalan. Baca pos ini sampai habis dan praktikkan: 

1. Analisis chart (grafik) 

Kalau anda ingin membeli saham yang bagus, anda harus menganalisis saham-saham secara spesifik. Dari analisis saham spesifik, anda bisa melihat saham-saham mana yang potensial untuk ditradingkan, yang punya peluang naik jangka pendek. 

Jika anda seorang trader, maka anda harus bisa membaca dan mempraktikkan analisis grafik (ANALISIS TEKNIKAL) untuk memilih saham-saham yang layak dibeli. 

Analisis teknikal adalah analisis utama untuk trader saham yang ingin mencari saham-saham potensial. Ada banyak analisis lain, tetapi di dalam analisa saham, analisa teknikal harus anda prioritaskan, karena psikologis pasar, pergerakan bandar, pola-pola saham dapat tercermin dari chart dan analisa teknikal itu sendiri.

Pelajari juga praktik2 analisis teknikal disini: Full Praktik Analisis Teknikal Saham Pemula - Expert.  

Grafik saham
2. Analisis fundamental 

Analisis fundamental harus anda kuasai untuk menganalisa dan memilih saham, karena pergerakan naik-turunnya saham sangat tercermin dari analisis fundamentalnya juga. 

Perusahaan yang punya fundamental bagus, akan tercermin dari harga sahamnya yang bagus pula (likuid, fluktuatif, lebih stabil), sehingga risikonya cenderung lebih kecil. 

Analisis fundamental adalah analisa utama yang digunakan untuk anda yang ingin INVESTASI SAHAM (investor). Oleh karena itu, anda yang ingin investasi saham, pelajari cara-cara menganalisis fundamental untuk memilih saham yang layak disimpan jangka panjang. 

Sebagai trader saham, anda pun juga harus paham dengan analisis. Seberapa penting analisis fundamental untuk trader? Kita sudah pernah bahas bersama disini: Perlukah Analisis Fundamental untuk Seorang Trader?

Pelajari juga analisis fundamental untuk memilih saham2 jangka panjang disini: Analisis Fundamental & Investasi Saham. 

3. Analisis market (IHSG, kondisi ekonomi, sentimen pasar) 

Analisis saham yang baik harus dilakukan dengan memahami dan menganalisis kondisi market dalam hal ini adalah kondisi IHSG. Anda harus menganalisa kecenderungan market saat itu, cenderung bullish, bearish, atau bahkan strong bearish. 

Pelajari selalu kondisi ekonomi, sentimen2 yang dapat mempengaruhi market, karena pergerakan saham seringkali dipengaruhi juga oleh berita dan sentimen2 pasar yang terjadi saat itu. 

Jadi, analisis market adalah analisis yang digunakan secara garis besar untuk melihat kondisi dan potensi market secara umum. Kalau market sedang jelek, anda harus lebih bisa menahan diri untuk membeli saham, demikian juga sebaliknya. 

Sedangkan analisis teknikal & fundamental adalah analisis yang lebih spesifik yang digunakan untuk membeli dan screening saham-saham pilihan. 

4. Waktu menganalisa saham yang tepat

Analisis saham yang baik harus dilakukan secara fleksibel. Intinya adalah: 

Menganalisis saham tidak harus dilakukan saat pasar saham sedang bagus 

Menganalisis saham tidak harus dilakukan saat jam trading berlangsung 

Melakukan analisa saham bisa dilakukan kapanpun, dalam keadaan pasar saham bullish maupun bearish. Jangan beranggapan bahwa kalau market lagi turun, anda nggak perlu menganalisa saham. Jangan beranggapan bahwa analisa saham itu lebih baik dilakukan saat market bullish. 

Analisis saham bisa dilakukan pada semua situasai market. Anda juga bisa menganalisis saham saat market saham tutup (closing), yaitu dengan cara menganalisa grafik / analisis teknikal, atau menganalisa fundamental emiten.  

Dan analisa saham bukan berarti anda harus membeli saham. Wait and see, mengamati pola2 market juga merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari analisis saham. 

Menganalisis saham itu fleksibel, dan ketika berbicara tentang saham, kita tidak hanya melulu bicara tentang profit. Analisis-analisis saham yang tepat sasaran inilah yang pada akhirnya akan membuat anda menjadi sophisticated trader / investor (Investor yang canggih, berpengalaman).  

Faktor-faktor lain yang harus anda kombinasikan dengan 4 poin diatas, yaitu mengontrol emosi trading / psikologis trading, mengelola manajemen modal, menyusun tradin plan. Yup, semua ini juga perlu anda perhatikan ketika trading, karena poin2 tersebut tidak bisa dipisahkan dari analisa saham. 


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

3 Tanda IHSG Akan Rebound

3 Tanda IHSG Akan Rebound

Beberapa waktu ini, kita sering membahas tentang pergerakan IHSG secara luas dan peluang-peluang trading yang bisa anda ambil. Anda bisa baca-baca kembali beberapa pos saya disini: Pasar Saham Turun, Siapkah Anda? dan Strategi Trading Saat IHSG Bearish. 

Sesuai dengan request beberapa rekan-rekan pembaca web Saham Gain ini, maka pada pos ini, saya ingin sharing mengenai apa saja pertanda IHSG akan mengalami rebound? Kalau anda belum tahu istilah rebound di saham, anda bisa baca kembali tulisan saya disini: Technical Rebound Saham. 

Menganalisis dan memprediksi arah market (IHSG) hari ini penting untuk anda yang ingin trading jangka pendek, terutama bagi trader saham yang mengincar saham-saham yang pergerakannya cenderung mengikuti arah IHSG, untuk ditradingkan jangka pendek. 

Jadi ada baiknya, sebagai trader saham kita semua peka terhadap arah IHSG. Ada 3 pertanda IHSG akan atau berpotensi rebound, yaitu jika terdapat kondisi-kondisi berikut:  

1. Kondisi market normal: IHSG sudah koreksi selama lebih dari 2 hari 

Pada saat kondisi IHSG sedang normal (tidak banyak sentimen yang mempengaruhi market), biasanya IHSG yang sudah turun (koreksi normal karena saham2 sudah naik naik) selama 2 hari atau bahkan lebih, merupakan tanda-tanda bahwa IHSG akan mulai berbalik naik. 

Jadi jika IHSG sudah mulai koreksi beberapa hari, anda bisa mulai screening saham2 bagus yang sudah murah (diskon), dan mulai membeli bertahap saham2 yang berpotensi naik. 

Anda bisa menggunakan strategi mencari saham2 murah yang mudah rebound. Pelajari juga: Full Praktik Menemukan Saham Diskon & Murah. 

2. Indeks saham AS menguat signifikan 

Indeks-indeks saham utama di Amerika Serikat (AS) yaitu Nasdaq, SP500 dan Dow Jones. Ketika indeks saham AS semalam ditutup menguat signifikan, maka hal ini bisa menjadi pertanda IHSG rebound keesokan hari. 

Hal ini karena indeks saham AS seringkali digunakan sebagai acuan oleh bursa saham dunia, termasuk Indonesia. Jadi ketika indeks saham menguat signifikan, maka IHSG juga berpotensi rebound. 

Namun indeks AS ini hanyalah sebagai acuan, bukanlah rumus pasti. Mengenai pengaruh indeks saham AS ke IHSG, sudah pernah saya bahas juga disini: Analisa Market: Indeks Dow Jones, S&P500, Nasdaq. Anda bisa pelajari kembali.  

3. Ada sentimen positif setelah IHSG turun tajam   

Sentimen-sentimen positif yang beredar di market setelah IHSG turun tajam, dapat meningkatkan kepercayaan pelaku pasar (trader / investor) untuk koleksi saham-saham yang sudah murah. 

Sentimen2 positif yang terjadi di market misalnya: Sentimen tax amnesty, pulihnya kondisi ekonomi, inflasi mulai stabil (pernah terjadi tahun 1998 dan 2015) dan lain2. Sentimen2 ini bisa mendongkrak kembali pasar saham yang sudah turun banyak sebelumnya. 

Sentimen positif dan IHSG juga bisa kita pelajari melalui siklus pasar saham. Anda bisa baca disini: Memahami Fase Siklus Harga Saham. 

Tapi.... Di pasar saham itu tidak ada rumus pasti, apalagi kalau kita memprediksi IHSG. Ingat, IHSG itu terdiri dari kumpulan seluruh saham di Bursa Efek Indonesia. Dengan kata lain, memprediksi IHSG rebound (yang terdiri dari sekian banyak saham), tentu tidak bisa kita tentukan secara pasti. 

Jadi ketika anda menemukan kondisi-kondisi seperti diatas, jangan langsung beranggapan bahwa IHSG pasti langsung rebound. 

Apa yang saya tuliskan diatas ini dapat anda gunakan sebagai dasar analisis, agar anda bisa mengambil keputusan beli, maupun ancang-ancang untuk trading agar anda tidak ketinggalan momen saat IHSG benar-benar rebound. Dan tentunya, supaya sebagai trader, anda juga bisa peka terhadap kondisi pasar saham. 


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

Teknik Trading Harian Saham

Teknik Trading Harian Saham

Membeli dan menjual saham dalam jangka waktu yang singkat, yaitu beli-jual saham di hari yang sama, atau trading satu - tiga hari merupakan strategi trading harian (intraday) trading. Apakah anda adalah salah satu trader yang menerapkan strategi intraday trading? Pelajari juga: Teknik Beli Saham Pagi Jual Sore - Trading Cepat. 

Dalam praktiknya, cukup banyak trader yang menerapkan trading harian, karena tidak sedikit trader saham yang ingin mendapatkan profit jangka pendek dari trading tanpa harus menyimpan saham terlalu lama. 

Tidak heran jika ada banyak strategi dan cara untuk melakukan trading harian (yang mungkin juga sering anda dengar), mulai dari analisa-analisa yang simpel sampai dengan analisis yang rumit. Tidak semua analisis trading harian cocok diterapkan oleh trader dan bisa menghasilkan profit konsisten.  

Di pos ini, saya ingin memaparkan poin-poin dan strategi penting trading harian yang bisa anda terapkan secara umum, untuk semua level trader (pemula sampai expert) dan mudah diaplikasikan secara langsung dalam trading saham.  

Pelajari juga strategi2 dan praktik2 memilih saham-saham untuk trading harian, saham2 yang mudah naik dalam jangka waktu sehari-tiga hari disini: Ebook Intraday & One Day Trading Saham (357 halaman).

Ada poin-poin penting yang tidak boleh anda lewatkan ketika anda menerapkan teknik trading harian saham untuk memilih saham2 yang bagus. Berikut beberapa analisis untuk trading harian saham:

1. Analisis tape reading (bid-offer) 

Setiap kali anda memasukkan antrian harga beli dan jual, anda pasti akan mengamati bid (permintaan beli) dan offer (penawaran jual) saham tersebut. Bid offer sebenarnya memiliki banyak manfaat untuk analisa saham, khususnya untuk intraday trading, bukan hanya digunakan untuk memasang order. 

Bid dan offer menunjukkan kekuatan / minat beli dan jual yang terbentuk pada suatu saham. Dan bid offer menunjukkan minat pasar yang terjadi atau berlaku di hari / jam perdagangan saham yang sedang berlangsung. 

Oleh karena itu, bid offer bisa digunakan untuk mengambil keputusan trading cepat, untuk melihat apakah suatu saham memiliki potensi ke utara (naik) dalam jangka yang pendek, atau justru saham berpotensi turun dalam waktu cepat. 

Analisa tape reading ini juga dapat dikombinasikan dengan analisis net buy -sell, di mana analisa net buy dan net sell seringkali bisa menjadi penentu naik-turunnya saham dalam jangka waktu harian. 

Untuk trading harian, analisis bid offer biasa dikenal dengan analisis tape reading. Anda bisa baca-baca kembali tulisan saya mengenai tape reading saham disini: Bid Offer Saham (Tape Reading) untuk Trading Cepat dan Teknik dan Analisa Tape Reading Saham. 

2. Analisis teknikal (chart) 

Trading harian harus tetap dilakukan menggunakan analisis teknikal. Dalam hal ini, untuk mencari saham2 yang bagus untuk intraday, anda harus melakukan analisis teknikal di saham tersebut. 

Pola-pola teknikal yang terjadi dapat menggambarkan cerminan psikologis market, apakah saham akan cenderung naik jangka pendek, turun atau cenderung sideways. Jadi jangan beranggapan bahwa chart hanya digunakan oleh swing trader atau positioning trader. 

Namun, analisis teknikal tentu tidak bisa berdiri sendiri untuk trading harian. Analisis teknikal harus anda kombinasikan dengan tape reading (poin 1) dan analisa momentum (poin 3). 

Analisis-analisis teknikal yang perlu anda perhatikan untuk intraday trading, bisa anda pelajari disini: Analisis Teknikal untuk Trading Harian. 

3. Analisis momentum

Kunci dari trading harian adalah memahami momentum yang bagus untuk beli saham. Mengapa? Karena jangka waktu anda cukup singkat, sehingga anda harus membeli saham yang sinyalnya bagus. 

Analisis momentum adalah kombinasi dari kedua poin diatas, yaitu tape reading, analisis teknikal serta pelajari analisis market. Market yang cenderung stabil (tidak terlalu fluktuatif / bearish) tentu akan cenderung lebih mudah untuk memilih saham untuk trading harian. 

Jenis dan tipikal saham juga menentukan bagus tidaknya saham tersebut untuk trading harian. Ada saham yang bagus untuk trading harian. Ada saham yang berisiko untuk ditradingkan jangka pendek. 

Pelajari juga tulisan saya mengenai momentum intraday disini: Momentum dan Teknik Trading Harian Saham. 

Tiga hal inilah yang harus anda pahami dan praktikkan jika ingin sukses dan profit dalam trading harian. Jadi sebenarnya dalam teknik trading harian saham, anda sama sekali tidak memerlukan software-software khusus yang harganya mahal (sampai puluhan juta). 


Sayang sekali kalau uang anda habis hanya untuk membeli metode-metode trading harian yang sebenarnya metode 'sempurna' itu tidak bisa didapatkan secara instan. Karena teknik trading harian yang sesungguhnya terletak pada analisis-analisis yang benar. Hal ini sudah bisa dilakukan melalui software online trading anda sendiri. 


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

Seminar Saham Gratis - Belajar Saham Pemula Sampai Pro

Seminar Saham Gratis - Belajar Saham Pemula Sampai Pro

Banyak rekan-rekan yang ingin belajar saham request kepada saya untuk mengadakan seminar saham gratis atau sekedar sharing tentang analisis saham secara lisan. Mengenai seminar saham, sebenarnya saya pernah menuliskannya disini: Kapan Saya Akan Mengadakan Seminar Saham? Di pos tersebut, saya juga sudah mengatakan alasan saya mengapa saya belum mengadakan lagi seminar saham. 

"Jadi Pak Heze, apakah Pak Heze nggak berniat untuk mengadakan seminar saham gratis lagi?" Tanya anda. 

Jujur saja, itulah tujuan saya menulis web Saham Gain ini, yaitu sebagai sarana belajar saham, sarana sharing, dan sarana memperdalam praktik saham untuk anda semua. Seluruh tulisan di web ini saya "rangkum" berdasarkan apa yang pernah saya edukasikan secara lisan. Dan saya mendedikasikannya dalam bentuk tulisan.

Namun, di web Saham Gain ini, saya juga memadukannya dengan praktik-praktik yang saya alami sendiri, dan juga praktik yang sudah dialami oleh rekan-rekan. Jadi harapannya, anda tidak akan bosan mengulas dan ikutan praktik sendiri. Selain itu jika anda sering berkunjung kesini, maka beberapa tulisan saya juga membahas pertanyaan-pertanyaan yang sering diajukan oleh rekan-rekan. 

Artinya kalau anda membaca pos-pos di web ini, anda bahkan sudah mendapatkan yang jauh lebih dari GRATIS daripada seminar karena pos-pos di web ini bisa anda akses secara gratis, dan seluruh pembahasan yang saya ulas berdasarkan kondisi market, berdasarkan kondisi pemula sampai pro. 

Jika suatu waktu saya akan mengadakan seminar saham, tentu saya akan umumkan, baik di website maupun di Facebook Belajar Saham saya (anda bisa searching nama saya: El Hezekiah Sabbat). 

Anda yang ingin mempelajari saham dari nol sampai bisa, anda bisa membaca konten-konten yang ada di web Saham Gain ini. Anda bisa perdalam materi2 di web ini. Atau anda bisa baca: Daftar Isi Web. Anda juga bisa mendapatkan ulasan saham gratis dari saya: Rekomendasi Saham.

Bagi anda yang ingin belajar saham lebih intens, anda bisa mendapatkan materi praktik trading yang saya terbitkan di web ini: Buku Pilihan Trader Saham - Pemula sampai Expert. 

Tentu saja saya berharap agar web ini bisa mencerahkan anda tentang saham, dan tentang cara mendapat profit maksimal di pasar saham... Salam profit...


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.

Pertanyaan & Jawaban tentang Ebook Analisa Saham PDF

Pertanyaan & Jawaban tentang Ebook Analisa Saham PDF

Rekan-rekan trader yang berkunjung ke web Saham Gain ini, saya memberikan banyak materi pembelajaran saham, baik melalui tulisan-tulisan yang saya paparkan, hingga bocoran strategi2 trading yang jauh lebih lengkap melalui Ebook Saham Pemula - Master. 

Terkait ebook analisa saham yang saya terbitkan ini, banyak rekan-rekan trader yang bertanya, baik pertanyaan konten ebook, fasilitas ebook maupun hal-hal lainnya. 

Oleh karena itu, di pos ini saya akan menjawab pertanyaan2 mengenai ebook analisa saham yang paling sering ditanyakan oleh trader saham: 

1. Pak Heze, menerbitkan berapa ebook trading saham di web Saham Gain ini?

Sampai saat ini, di web Saham Gain saya menerbitkan 3 (tiga) ebook saham, ebook-ebook analisa saham yang saya terbitkan yaitu: 
Kalau anda mau lihat review, testimonial rekan-rekan yang sudah mempraktikkan konten ebook analisa saham, dan anda ingin mendapatkan ebooknya secara langsung, anda bisa mendapatkannya disini: Buku Pilihan Trader Saham Terbaik. 

2. Apa bedanya ebook pertama, kedua dan ketiga? 

Ebook Trading Saham banyak saya bahas mengenai analisa teknikal LENGKAP (mulai dari indikator, candlestick, chart pattern, pola2 candle, support-resisten, garis tren dan lain2). Baca juga: Analisis Teknikal untuk Profit Maksimal. 

Jadi di ebook pertama, saya membahas semua materi analisa teknikal yang dibutuhkan untuk analisa saham. Dan anda juga akan langsung masuk praktik cara-cara memilih yang yang akan naik menggunakan analisa teknikal, yaitu pola candlestick yang paling akurat untuk memprediksi saham naik. 

Praktik buy on weakness, praktik menemukan saham diskon secara analisa teknikal, praktik lanjutan menentukan saham yang akan naik, dan saham yang akan turun, praktik chart pattern untuk keputusan entry buy sell yang bagus dan masih banyaaak lainnya. 

Plus anda juga mempelajari materi2 yang sangat dibutuhkan dalam trading yaitu: Psikologis trading & the right investor mindset, menjalankan dan menuyusun trading plan, praktik manajemen modal trading.

Di ebook pertama saya juga memberikan banyak sekali pengalaman2 trading yang saya jalankan, sehingga saya juga memberikan tips2 tentang apa yang harus anda lakukan dalam trading, kesalahan2 trading yang sering dilakukan dan cara memperbaikinya. 

Artinya, ebook pertama lebih banyak membahas praktik langsung analisa teknikal dan psikologis trading saham. 

Ebook Panduan Memilih Saham Bagus (Ebook kedua) adalah lanjutan dari ebook pertmaa, di mana di ebook ini, lebih banyak saya bahas tentang cara memiih saham bagus / screening saham untuk mencari saham-saham yang punya pola / pergerakan yang layak ditradingkan. 

Masih banyak trader yang sering salah memilih saham, sehingga ketika saham dibeli saham langsung turun, dan bahkan banyak yang tidak kembali ke harga beli semula. Maka saya menerbitkan ebook kedua, yaitu sebagai sarana untuk memilah, screening saham yang layak dan tidak layak trading. 

Di ebook kedua ini, targetnya anda bisa memiliki STOCK PICK (saham2 pilihan) anda sendiri melalui metode2 screening saham yang simpel dan efektif, sehingga dengan stock pick2 ini, anda bisa memiliki saham2 pilihan yang anda tradingkan secara rutin, yang bisa memberikan profit konsisten untuk anda. 

Ebook kedua juga saya tambahkan materi screening saham untuk SWING TRADING, dan bukti-bukti profit yang saya dapatkan dari screening saham, untuk mencari saham2 yang layak trading. 

Ebook Intraday & One Day Trading Saham (Ebook ketiga) saya khususkan untuk anda yang ingin melakukan trading cepat / harian sampai tiga harian alias intraday trading.

Di ebook ketiga, anda akan mempelajari praktik2 langsung cara memilih saham yang mudah naik dalam jangka harian, punya pergerakan likuid, fluktuatifnya bagus, momentumnya tepat dan mampu dianalisa secara teknikal.

Di pasar saham banyak trader yang ingin bisa profit konsisten dari trading harian, namun sayangnya trader masih banyak yang belum paham bagaimana cara memaksimalkan untung dari trading harian ini, melalui pemilihan saham yang benar. Mayoritas trader masih cenderung gambling dalam memilih saham untuk trading cepat.  

3. Apakah ebook tersebut cocok untuk pemula dan bahasanya mudah dipahami?

Bahasa di semua ebook saham sudah saya susun sedemikian rupa, sehingga mudah dipahami oleh anda pemula sampai anda yang sudah pengalaman trading. 

Jadi jangan khawatir kalau bahasa ebook trading ini njelimet, susah dipahami, karena ebook ini memang saya susun untuk semua kalangan trader, mulai pemula sampai expert. Berikut beberapa rekan trader pemula yang sudah membaca dan mempraktikkan materi2 di ebook saham PDF di Saham Gain ini:  


Bahasa sampean gampang dimengerti daripada ebook yang lain2. Karena aku basicnya bukan orang ekonomi

Terima kasih atas buku-bukunya pak, sangat bermanfaat sekali, dan mudah dipraktikkan bagi pemula.

4. Pak Heze, apakah ada harga diskon ebook?

Saya menerbitkan 3 ebook saham. Kalau anda beli satu ebook, maka tidak ada harga diskon (kecuali ada kemungkinan di periode2 tertentu saya memberikan diskon). 

Tapi kalau anda membeli kedua atau ketiga ebook sekaligus dalam WAKTU BERSAMAAN, anda akan mendapatkan diskon ebook 10% (untuk pembelian kedua ebook), dan diskon ebook 15% (jika anda membeli 3 ebook sekaligus).

Rincian diskon ebook bisa anda baca disini: Buku Pilihan Trader Saham - Diskon 15%.   

5. Bisa ditambah lagi nggak Pak Heze harga diskonnya? Soalnya saya masih pemula

Tentu tidak. Kenapa? Semua ebook yang saya terbitkan berisi FULL PRAKTIK trading, di mana apa yang saya tulis adalah hasil dari pengalaman saya trading. Hasil jerih payah saya jatuh bangun di dunia trading, bukan teori, bukan jualan seminar, bukan jualan sistem trading puluhan juta. 

Semua ebook yang saya tulis adalah hasil praktik, dapat diaplikasikan untuk trading. Semua ebook yang saya tulis memaparkan solusi-solusi trading berdasarkan pengalaman saya bertahun-tahun menjalani trading. 

Ebook yang saya tulis bukan hasil copy-paste teori. Ebook yang saya tulis bukan menjual pepesan kosong. Tentu semua yang saya tulis itu ada VALUE-nya. Value itu bisa dinilai, salah satunya dari harga. 

Anda mungkin bisa mencari materi2 saham gratisan. Tapi perlu anda ingat materi2 gratisan hanya memaparkan "kulit" saja, tidak memberikan solusi yang lebih konkrit dan strategi2 untuk trading pada anda. 

Sebaliknya, anda mungkin sering menemukan pelatihan-pelatihan saham dengan judul yang sangat bombastis, atau jualan buku-buku saham yang harganya jauh lebih mahal dengan judul yang seolah bisa memberikan anda profit secepat mungkin. 

Tapi ujung2nya anda disuruh bayar lagi jauh lebih mahal untuk membeli sistem2 trading mereka, anda disuruh ikut grup saham yang harganya puluhan juta, dan justru hanya menghabiskan uang anda. 

Jadi saran saya, kalau anda mau serius bisa profit di saham, dan anda bisa cari saham secara mandiri, pelajarilah materi-materi yang memang benar2 langsung mengarah pada praktik, dan berisi pengalaman2 trading. 

Nah, ebook-ebook saham inilah yang saya berikan kepada anda, supaya anda bisa meraih apa yang anda inginkan (profit). 

Dengan kata lain, dengan pengalaman2 trading yang saya tuangkan di ebook, sebenarnya tiga Ebook Saham yang saya jual ini, harganya masih sangat murah. Coba anda bandingkan dengan pelatihan2 saham, grup saham yang harganya jutaan, namun anda cuma dapat "kulitnya" saja. 

Namun, saya sengaja memberikan harga sekian pada anda, supaya setiap dari anda punya kesempatan untuk mendapatkan ilmu dengan harga yang lebih terjangkau.

Anda hanya perlu membayar "sangat murah" melalui 3 ebook tersebut untuk ilmu yang sangat mahal dengan step by step belajar saham yang bisa anda praktikkan langsung, tanpa anda perlu mengikuti seminar2 yang harganya puluhan juta.  

6. Apakah ebooknya lebih menekankan praktik atau banyak teori-teorinya?

Ebook tentu ada teorinya, karena semua buku harus menjabarkan teori sebagai dasar di awal bab. Tetapi, secara keseluruhan, semua ebook saham PDF ini nantinya akan langsung mengarah pada praktik-praktik trading untuk mencari saham bagus...

Serta bocoran2 strategi trading dari hasil pengalaman saya trading. Dan saya juga banyak menceritakan bagaimana cara-cara mengelola psikologis trading yang baik, memanajemen modal... Mayoritas konten, anda semua langsung masuk pada praktikal.   

7. Fasilitas apa yang saya dapatkan selain ebook itu sendiri?

Selain ebook, ada beberapa fasilitas yang bisa anda dapatkan, yaitu:

- Free update ebook.. Untuk anda yang sudah pernah membeli ebook saham, jika saya menerbitkan konten ebook terbaru, anda bisa mendapatkan update ebooknya secara gratis. Artinya, anda tidak perlu membeli lagi. Jadi anda bisa mendapatkan banyak keuntungan selain dari pada ebook itu sendiri, yaitu anda bisa dapat tambahan update praktik trading secara free (langsung saya kirim via email). 

- Free konsultasi. Anda juga bisa free konsultasi tentang saham, baik melalui WA, email maupun telegram.  

- Software saham. Anda juga mendapatkan software saham untuk analisa teknikal real time (analisa grafik, candlestick, tren dan lain2), screening saham, di mana software bisa anda buka di laptop, PC maupun smartphone. 

8. Kenapa menerbitkan ebook? Kenapa nggak buat grup premium atau seminar edukasi saham? 

Supaya anda bisa untung konsisten di saham, anda harus terus praktik, membaca terus, meresapi dan mengulang strategi-strategi trading yang anda lakukan. Inilah kelebihan ebook yang tidak ada di grup-grup maupun seminar2 saham.. 

Di mana di seminar saham, anda hanya diajarkan materi satu-dua hari, dan anda mengikuti kelas bersama2 (bukan privat). Anda awalnya mungkin akan antusias, namun setelah keluar ruangan, antusiasme anda akan hilang begitu saja. 

Nah, kalau anda belajar dan praktik langsung melalui ebook, anda bisa terus membaca berulang-ulang, meresapi terus menerus bagian2 yang ingin anda dalami dan cocok untuk anda terapkan secara PRIVAT.

Anda bisa terus mempelajari dan mempraktikkan materi2 praktik secara berulang dan tidak akan pernah hilang. 

9. Pak Heze, materi ebooknya apa masih bisa diterapkan dalam kondisi market sekarang ini / yang paling update? 

Sangat bisa. Mengapa? Karena materi2 yang ada di ebook, akan selalu saya update dengan konten2 terbaru. Selain itu, strategi2 trading yang saya paparkan, bukanlah strategi trading yang cuma bisa diterapkan sementara, namun berlaku untuk seterusnya. 

Hal ini sama dengan ketika anda belajar analisa teknikal. Analisa teknikal itu tidak pernah usang. Grafik saham dan indikator sudah ditemukan puluhan tahun lalu, namun cara membacanya tetaplah sama. Di ebook ini, saya juga memberikan strategi2 trading yang update dan bisa anda terapkan secara jangka panjang.   

Jadi untuk anda yang ingin memiliki ebook saham PDF yang saya terbitkan, dan memiliki pertanyaan2 serupa, di pos ini saya sudah memberikan jawabannya untuk anda. 

Akhir kata, saya ingin menyamapaikan bahwa setiap dari anda bisa mendapatkan untung di saham. Semua itu tergantung dari kemauan anda untuk berproses, belajar, praktik.. Kemudian ulangi terus langkah2 tersebut. 

Jangan sampai anda salah dalam step-stepnya. Belajarlah saham dari materi2 yang langsung memberikan praktik... Karena tidak ada sukses yang diraih secara instan. 


Katalog produk digital dan jasa freelance indonesia, cek dibawah ini.